Personel Polsek Tanjung Pura menunjukkan kepedulian dan kesiapsiagaan dalam membantu warga terdampak banjir di Kabupaten Langkat.
Langkat, Inti Fakta Nusantara — Kepolisian Sektor (Polsek) Tanjung Pura menerima apresiasi dari masyarakat atas dedikasi dan kepedulian dalam menangani dampak banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Langkat.
Apresiasi tersebut disampaikan berbagai elemen masyarakat, mulai dari kepala desa, tokoh agama, hingga tokoh masyarakat setempat. Mereka menilai jajaran Polsek Tanjung Pura sigap hadir di tengah warga terdampak dengan memberikan pengamanan, bantuan, serta pendampingan selama masa darurat banjir.
Kapolsek Tanjung Pura, IPTU Mimpin Ginting, S.H., bersama jajarannya dinilai responsif dalam melakukan pengamanan wilayah, membantu proses evakuasi, serta memastikan kondisi keamanan tetap terkendali meskipun sejumlah fasilitas ikut terdampak banjir.
“Meski kantor kepolisian ikut terdampak, personel tetap turun langsung membantu warga. Ini bentuk pengabdian yang patut diapresiasi,” ujar salah satu tokoh masyarakat.
Selain pengamanan, Polsek Tanjung Pura juga berperan aktif dalam pendistribusian bantuan serta menjaga stabilitas keamanan lingkungan selama masa tanggap darurat banjir.
Hingga saat ini, situasi keamanan di wilayah hukum Polsek Tanjung Pura terpantau kondusif. Aktivitas masyarakat berangsur normal seiring surutnya banjir dan berjalannya proses pemulihan.
Penulis: Redaksi IFN
Editor: Han
Catatan Redaksi: Inti Fakta Nusantara menjunjung asas praduga tak bersalah dan melayani hak jawab sesuai Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers.
